Jepang Krisis Ahli IT, Rekrut Karyawan Asing
News
06 February 2024 17:10
Mia Glass - Bloomberg News
Bloomberg, Jepang sedang menghadapi kekurangan tenaga kerja terampil di sektor teknologi. Padahal, negara tersebut berusaha untuk melakukan digitalisasi ekonomi dan meningkatkan kembali industri semikonduktor yang tertinggal.
Menurut penelitian terbaru oleh perusahaan perekrutan Morgan McKinley, 75% manajer perekrutan teknologi di Jepang menemukan bahwa perekrutan menjadi "sangat" atau "cukup" kompetitif tahun lalu. Kekurangan kandidat yang terampil menjadi alasan utama.
Laporan tersebut menemukan bahwa tren ini juga terjadi di seluruh industri. Sebanyak 90% organisasi yang disurvei juga menghadapi perekrutan yang kompetitif.
Laporan tersebut mencatat bahwa perusahaan Jepang harus mempercepat proses perekrutan mereka agar tidak kalah dengan para pesaing. Ini sangat kontras dengan Amerika Serikat, di mana 32.000 pekerja teknologi telah di-PHK tahun ini. Tawaran pekerjaan juga masih jarang terjadi.