Belum Dapat Izin OJK, META Bantah Disebabkan Harga Tender Offer
Mis Fransiska Dewi
06 February 2024 07:40
Bloomberg Technoz, Jakarta - Emiten Anthoni Salim PT Nusantara Infrastructure Tbk (META) membeberkan alasan soal belum didapatkannya pernyataan efektif dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) terkait pelaksanaan tender offer. Tender offer ini merupakan bagian dari agenda go private perusahaan.
Direktur Utama Nusantara Infrastructure (META) Ramdani Basri membantah belum mendapat izin dari OJK karena permasalahan harga tender offer.
“Bukan, ada beberapa pertanyaan administrasi dari OJK. Mudah-mudahan semua jawaban bisa segera diberikan kepada OJK,” kata Ramdani saat dihubungi Bloomberg Technoz, Selasa (6/2/2024).
Dia menambahkan, pertanyaan-pertanyaan perihal administrasi yang diminta oleh OJK seperti penjelasan kegiatan usaha perdagangan dan pembangunan untuk META dan anak-perusahaannya, alamat email META yang perlu dicantumkan di keterbukaan informasi, hingga tahun berdiri anak-anak perusahaan tersebut.
“Sudah kami sampaikan, tapi kadang ada lagi persyaratan yang kurang. Hal-hal kecil,” tuturnya.