Logo Bloomberg Technoz

PGEO Ekspansi ke Turki Gandeng Kipas Holding

Mis Fransiska Dewi
05 February 2024 14:12

Pencatatan perdana saham PT Pertamina Geothermal Energi Tbk (PGEO). (Dok Rony Zakaria/Bloomberg)
Pencatatan perdana saham PT Pertamina Geothermal Energi Tbk (PGEO). (Dok Rony Zakaria/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - PT Pertamina Geothermal Energy Tbk atau PGE (PGEO) resmi menandatangani Non-Disclosure Agreement (NDA) dengan Kipas Holding, salah satu perusahaan pengembang panas bumi terkemuka di Turki. Hal ini menjadi peluang PGE untuk berekspansi bisnis dan kerja sama dengan entitas bisnis panas bumi yang mapan dan bereputasi. 

Direktur Utama PT Pertamina Geothermal Energy Tbk Julfi Hadi mengatakan, hingga saat ini PGE berkomitmen untuk menjajaki peluang kerja sama dengan perusahaan pengembang panas bumi di berbagai negara, termasuk Turki..

“Kali ini kami berkesempatan untuk bersinergi bersama Kipas Holding, supplier panas bumi terbesar ketiga di Turki. Bagi kami, kebijakan pemerintah Turki terhadap panas bumi cukup berdampak pada pengembangan bisnis panas bumi di negara itu,” kata Julfi dalam keterangannya, dikutip Senin (5/2/2024).

“Pemerintah Turki menawarkan feed-in-tariff yang jelas sangat menguntungkan untuk investasi luar negeri jangka panjang.”

Julfi menyebut kerja sama ini penting dilakukan untuk membawa PGE berekspansi secara global. Dia mengaku saat ini PGE memiliki beberapa NDA dengan pengembang panas bumi di Turki.