Logo Bloomberg Technoz

Di Asia, lonjakan permintaan minyak mentah Murban di Abu Dhabi menyebabkan lonjakan harga spot pada pertengahan Januari, dan aliran minyak dari Kazakhstan ke Asia turun tajam.

Sementara itu, pengiriman minyak mentah dari AS ke Asia anjlok lebih dari sepertiga pada Januari 2024 dibandingkan dengan Desember 203, menurut data pelacakan kapal dari Kpler.

Fragmentasi ini tidak akan bersifat permanen, tetapi saat ini hal ini mempersulit negara-negara yang bergantung pada impor seperti India dan Korea Selatan untuk mendiversifikasi sumber pasokan minyak mereka.

Bagi perusahaan penyulingan, hal ini membatasi fleksibilitas mereka untuk merespons dinamika pasar yang berubah dengan cepat dan pada akhirnya dapat mengurangi margin.

“Peralihan ke arah kargo yang lebih mudah secara logistik masuk akal secara komersial, dan hal itu akan terjadi selama gangguan di Laut Merah membuat tarif angkutan tetap tinggi,” kata Viktor Katona, analis utama minyak mentah di perusahaan analisis data Kpler.

“Ini adalah tindakan penyeimbangan yang sulit dalam memilih antara keamanan pasokan dan memaksimalkan keuntungan.”

Trafik tanker Laut Merah makin menipis./dok. Bloomberg


Transit kapal tanker minyak melalui Terusan Suez turun 23% pada bulan lalu dibandingkan dengan November, kata Kpler dalam catatan yang dirilis pada 30 Januari. Penurunan ini bahkan lebih parah lagi untuk bahan bakar gas cair dan gas alam cair, yang turun masing-masing sebesar 65% dan 73%. 

Di pasar produk hilir, aliran bahan bakar diesel dan jet dari India dan Timur Tengah ke Eropa, serta bahan bakar minyak dan nafta Eropa yang menuju ke Asia merupakan kelompok yang paling terkena dampaknya.

Harga nafta di Asia, yang merupakan bahan baku petrokimia, mencapai level tertinggi dalam hampir 2 tahun pada pekan lalu, di tengah kekhawatiran akan makin sulitnya mendapatkan pasokan dari Eropa.

Dampak serangan di Laut Merah berdampak pada harga minyak melalui biaya transportasi yang lebih tinggi, sehingga mendorong para penyuling untuk beralih ke produksi lokal jika mereka bisa.

Tarif kapal tanker minyak mentah Suezmax dari Timur Tengah ke Eropa Barat Laut telah melonjak sekitar setengahnya sejak pertengahan Desember, kata Kpler. Patokan global, minyak mentah Brent naik sekitar 8% dibandingkan dengan periode yang sama.

Sementara itu, biaya pengiriman minyak ke Asia dari Amerika, dimana produksinya melonjak, naik lebih dari US$2 per barel selama periode tiga minggu di bulan Januari, menurut para pedagang yang terlibat di pasar.

Pengiriman minyak dari AS merosot./dok. Bloomberg

“Diversifikasi masih mungkin dilakukan, tetapi harganya lebih mahal,” kata Giovanni Staunovo, analis komoditas di UBS Group AG. “Kecuali jika minyak tersebut dapat diteruskan ke konsumen akhir, maka hal ini akan mengurangi margin kilang.”

Situasi di Laut Merah diperkirakan tidak akan mengarah pada penataan ulang aliran minyak dalam jangka panjang, namun juga sulit untuk melihat penyelesaian konflik dalam jangka waktu dekat.

Sebaliknya, terdapat risiko besar terjadinya lebih banyak gangguan, terutama setelah serangan Houthi terhadap sebuah kapal tanker yang membawa bahan bakar Rusia akhir bulan lalu.

Serangan itu penting karena kelompok militan yang didukung Iran sebelumnya mengindikasikan bahwa kapal-kapal Rusia dan China tidak akan menjadi sasaran.

“Geopolitik tidak baik untuk perdagangan,” kata Adi Imsirovic, direktur konsultan Surrey Clean Energy. “Jika saya seorang pembeli, saya akan waspada. Ini adalah masa yang sulit bagi perusahaan penyulingan, terutama perusahaan penyulingan di Asia, yang harus lebih fleksibel.”

(bbn)

No more pages