Debat Pamungkas 4 Februari, KPU Tambah Waktu di Segmen Akhir
Muhammad Fikri
02 February 2024 18:20
Bloomberg Technoz, Jakarta - Komisi Pemilihan Umum (KPU) menetapkan penambahan waktu pada segmen ke-6 di debat capres ke-5. Pada penyelenggaraan sebelumnya kesempatan hanya diberikan selama dua menit.
Pada debat pamungkas, dengan peserta para capres waktu pada segmen tersebut bertambah menjadi empat menit. Menurut Anggota KPU August Mellaz ubahan ini berdasarkan usulan dari tim pasangan calon (paslon) Capres-Cawapres.
"Yaitu segmen penutup itu akan ditambahkan alokasi waktu untuk masing-masing paslon," kata August Mellaz di Gedung KPU Jakarta, Jumat (2/1/2024).. Perubahan "tanpa mengubah durasi waktu total pelaksanaan debat 120 menit."
"Kalau dari sisi waktu, yang kita concise itu dari sisi moderatornya, jadi tidak mengurangi keseluruhan alur debat" ucap August Mellaz. Hal tersebut diamini oleh Ketua KPU, Hasyim Asyari. Ia menyampaikan bahwa penambahan waktu tidak mengorbankan segmen lain.
Penambahan waktu hanya akan mempersingkat waktu modertor, sehingga tidak mengganggu jalannya acara.