Kakao dan unit hiburannya akan melanjutkan penawaran tender untuk meningkatkan sahamnya di SM Entertaiment, pada 26 Maret mendatang. Dalam pernyataan email terpisah, Kakao juga mengatakan akan meningkatkan kerja sama bisnis dengan Hybe dan SM Entertaiment.
Bahkan, Kakao dan Hybe sepakat menjamin otonomi atau independensi manajemen SM dalam pengelolaan artis, talet, dan penggemar.
SM Entertaiment dalam pernyataan terpisah pun mengatakan, sangat menghormati keputusan Hybe dan Kakao. Perusahaan tersebut berkomitmen terus memberikan keuntungan kepada pemegang saham dan meningkatkan nilai perusahaan.
Langkah tersebut, SM Entertaiment menilai mampu mencapai visi perusahaan. “bergerak maju untuk menjadi pemimpin hiburan global yang berpusat pada penggemar dan pemegang saham,” kata SM Entertaiment.
Sebelumnya, perwakilan Hybe dan Kakao memang sudah mengadakan pertemuan pada Jumat (10/3/2023). Keduanya sepakat, lonjakan harga saham SM Entertainment hingga dua kali lipat dalam kurun satu bulan terakhir justru membawa potensi bahaya. Pemenang perebutan saham justru dihadapkan pada ancaman kerugian saat saham SM Entertaiment kembali ke angka wajar atau anjlok.
Pada akhir perdagangan pekan ini, nilai Saham SM Entertaiment sendiri tercatat mencapai 147,8 ribu won. Angka ini meningkat 16,01% dalam kurun waktu satu pekan. Bahkan, saham ini menanjak hingga 91,2% dibandingkan harga pada awal 2023. Demikian pula jika dibandingkan pada periode yang sama tahun lalu yaitu mencapai 98,92%.
Sebelumnya, HYBE dan Kakao memang bersaing dalam mengajukan penawaran tender akusisi kepada pemegang saham SM Entertainment saat ini. HYBE menetapkan penawarannya pada 120.000 won atau US$ 91 per saham; sedangkan Kakao mematok lebih tinggi pada 150.000 won atau US$ 114 per saham.
(bbn)