Tokocrypto Tangguhkan Deposit USDC Usai SVB Bangkrut
Sultan Ibnu Affan
11 March 2023 22:12
Bloomberg Technoz, Jakarta - Platform jual beli bitcoin dan mata uang kripto lainnya yakni Tokocrypto mengumumkan suspensi kegiatan deposit USD Coin (USDC). Hal itu diumumkan dalam akun Twitter resmi pada Sabtu (11/3/2023).
"Hi Tokonauts, Tokocrypto mengumumkan suspensi untuk kegiatan deposit USDC dengan melihat perkembangan informasi yang beredar di pasar. Langkah ini adalah normal dan merupakan bagian dari manajemen risiko untuk menjaga keamanan pelanggan," demikian dicuitkan dalam platform Twitter.
"Kebijakan ini akan berubah sewaktu-waktu sesuai dengan perkembangan pasar dan keputusan manajemen Tokocrypto. Terima kasih."
Diketahui pascabangkrutnya Silicon Valley Bank (SVB) pada Jumat (10/3/2023) menyebabkan pukulan di pasar mata uang kripto. Stablecoin ikut jatuh pada Sabtu (11/3/2023) diperdagangkan 81,5 sent dari US$ 1 akibat perusahaan pembesutnya yakni Circle Internet Financial Ltd terdampak kolapsnya SVB.
USD Coin (USDC) yang merupakan aset koin stablecoin yang melorot hingga di bawah US$ 1 dan diperdagangkan di angka 92 sen di London pada pukul 9.02 waktu setempat, Sabtu (11/3/2023).