Logo Bloomberg Technoz

Prabowo Kapok Investasi Di Pasar Modal, Cuma Raih Imbal Hasil 1%

Pramesti Regita Cindy
31 January 2024 19:20

Prabowo Debat Capres 7 Januari 2024 (Tangkapan Layar Youtube KPU RI)
Prabowo Debat Capres 7 Januari 2024 (Tangkapan Layar Youtube KPU RI)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Calon presiden (capres) nomor urut 2 Prabowo Subianto menyebut kapok berinvestasi di pasar modal. Hal ini disampaikannya dalam 'Political dan Economic Outlook' yang diselenggarakan oleh Trimegah Sekuritas di Hotel Ritz-Carlton, Jakarta, Rabu (31/1/2024). 

Meski sudah malang melintang menjadi pebisnis, tetapi menurut Menteri Pertahanan (Menhan) tersebut, berinvestasi di pasar modal bukan keahliannya. Pasalnya, ketika mencoba berinvestasi di bursa saham, dia hanya memperoleh imbal hasil (return) 1% dalam kurun waktu beberapa tahun.

"Saya akui kurang berhasilnya saya di pasar modal. Saya sudah berinvestasi sekian tahun, return hanya 1%. Kapok saya," kata Prabowo. 

"Jadi aku terus terang aja di bidang bisnis i'm still basic," sambungnya. 

Sementara itu, karena hal tersebut membuat Prabowo berbisnis di bidang yang dasar dikuasainya yakni pertahanan. Ini dilakukan sebab dirinya memiliki latar belakang sebagai seorang prajurit TNI.