Logo Bloomberg Technoz

Mahfud MD Mundur: Saya Akan Pamit dengan Kehormatan

Redaksi
31 January 2024 14:45

Ilustrasi Presiden Jokowi dan Mahfud MD (Dennis A. Pratama/Bloomberg Technoz)
Ilustrasi Presiden Jokowi dan Mahfud MD (Dennis A. Pratama/Bloomberg Technoz)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Cawapres Nomor Urut 03, Mahfud MD akan lebih dulu menemui Presiden Jokowi untuk menyampaikan secara resmi surat mundur dari jabatan Menko Polhukam. Mahfud MD mundur dari Menko Polhukam, menegaskan sikapnya yang ingin bebas konflik kepentingan di Pilpres 2024.

"Saya mengambil momentum penting untuk menyampaikan langsung ke Pak Presiden Jokowi, karena saya dulu diangkat dengan penuh kehormatan dan kepercayaan," kata Mahfud MD di Lampung, Rabu (31/1/2024).

"Dan saya akan pamit juga dengan kehormatan kepada beliau (Presiden Jokowi)," kata Mahfud menegaskan.

Mahfud mengakui waktu tercepat untuk bertemu Presiden Jokowi adalah pada Kamis pekan ini. Mahfud menyebut ia dan juga Presiden Jokowi saat ini masih berada di luar kota.

Mahfud mengaku surat mundur untuk Presiden Jokowi telah ia buat, dan selalu ia bawa selama rangkaian kampanye beberapa hari terakhir ini. Mahfud menyebut surat ini berisi ketetapan hatinya terkait dengan masa depan politik, yang ia sebut tengah ramai diperbincangkan publik beberapa hari terakhir ini.