Logo Bloomberg Technoz

Menariknya, kenaikan juga terjadi pada saham-saham nikel seperti halnya saham PT Pam Mineral Tbk (NICL) yang melesat 13,8%, saham PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) yang naik 3,39%, dan saham PT Central Omega Resources Tbk (DKFT) yang menguat 1,92%.

Kemudian saham PT Harum Energy Tbk (HRUM) yang tengah menggeber dan memperbesar bisnis pertambangan nikel menguat 1,25% Menyusul, PT Vale Indonesia Tbk (INCO) yang mencatatkan kenaikan 0,77%.

Pergerakan Harga Nikel dalam 5 Hari Perdagangan (Bloomberg)

Kenaikan saham nikel ditopang oleh kenaikan harga acuannya dalam 5 hari perdagangan. Kemarin, harga nikel di London Metal Exchange ditutup di US$16.545 per ton. Rebound dengan penguatan 1,47% sekaligus menjadi titik balik dari harga terendah US$16.007 per ton pada pekan lalu.

Senada, saham infrastruktur juga naik mendukung penguatan IHSG, PT Koka Indonesia Tbk (KOKA) meroket 7,4%, PT Jasa Marga Tbk (JSMR) melesat naik 5,61%. PT XL Axiata Tbk (EXCL) menguat 2,67%.

Melajunya IHSG pada zona hijau didukung oleh kenaikan harga saham PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS) dan PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP). BRIS dan ICBP sedang Uptrend dengan persentase masing-masing 5,5% dan 3,34%. 

Kinerja Bursa Asia hari ini bergerak bervariasi. Indeks Nikkei 225 menguat 0,24%, indeks Strait Times Singapore terapresiasi 0,21%, indeks Hang Seng Hong Kong turun 1,07% dan juga indeks Shanghai melemah 0,67%.

(fad/roy)

No more pages