Logo Bloomberg Technoz

Belum berhenti sampai di situ, harga saham sekaligus menjadi yang tertinggi dibanding saham sejenis di industrinya. Volume transaksi juga menjadi yang tertinggi dibanding rata-rata volume transaksi selama 20 hari.

Berdasarkan konsensus Bloomberg, sebanyak 23 analis masih merekomendasikan Buy saham ASII. Sementara ada 7 analis rekomendasikan Hold, dan 3 lainnya rekomendasikan Sell.

Konsensus menghasilkan target harga potensial saham ASII dapat mencapai Rp6.725/saham untuk 12 bulan ke depan.

Terbaru, Richard Jerry, analis BRI Danareksa Sekuritas memberikan rekomendasi Hold pada saham ASII dengan target harga Rp5.700/saham. Sedang Ariyanto Jahja, analis Macquarie memberikan rekomendasi Neutral dengan target harga Rp5.650/saham.

(fad)

No more pages