Sementara indikator Stochastic RSI berada di 63,83. Masih jauh dari area overbought, sehingga ruang aksi beli cukup terbuka.
Akan tetapi, sikap pelaku pasar yang masih berhati-hati membuat harga emas berisiko melanjutkan koreksi. Target support terdekat ada di US$ 2.024/ons. Penembusan di titik ini bisa membawa harga turun lagi ke US$ 2.019/ons.
Sedangkan target resisten terdekat adalah US$ 2.033/ons. Jika tertembus, maka ada peluang harga emas naik lagi ke US$ 2.038/ons.
Dinamika harga emas dunia akan mempengaruhi harga emas Antam.
(aji)
No more pages