Harga Emas mencoba Bangkit Usai Jatuh 2 Minggu Beruntun
Hidayat Setiaji
29 January 2024 07:20
Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga emas dunia bergerak naik pada perdagangan pagi ini. Setelah terpuruk pekan lalu, sang logam mulia mencoba bangkit.
Pada Senin (29/1/2024) pukul 06:45 WIB, harga emas dunia di pasar spot tercatat US$ 2.022,24/ons. Naik 0,19% dibandingkan posisi penutupan perdagangan akhir pekan lalu.
Sepanjang minggu lalu, harga emas terpangkas 0,53% secara point-to-point. Ini menjadi koreksi selama 2 pekan berturut-turut setelah sepekan sebelumnya turun 0,98%.
Kebangkitan harga emas pagi ini sepertinya ditopang oleh ekspektasi investor terhadap prospek peningkatan permintaan, utamanya dari China, Perayaan Tahun Baru Imlek, yang jatuh pada 10 Februari, berpotensi untuk mengatrol permintaan emas.
Harga emas fisik ke Negeri Tirai Bambu minggu lalu berada di kisaran US$ 46-57/ons di atas harga spot. Naik dibandingkan pekan sebelumnya yaitu US$ 42-54,2/ons.