Indonesia Resmi Sepakati Kerja Sama Bisnis Migas dengan Venezuela
Sultan Ibnu Affan
28 January 2024 10:00
Bloomberg Technoz, Jakarta - Indonesia resmi menjajaki kerja sama di bidang minyak dan gas bumi (migas) dengan Venezuela. Kerja sama itu disahkan melalui penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) yang dilakukan antara Menteri ESDM Arifin Tasrif dan Menteri Perminyakan Venezuela Pedo Rafael Tellechea pada Kamis (18/1/2024).
"Energi memiliki peran penting dalam meningkatkan perekonomian. Oleh karena itu, kami mencatat bahwa kedua negara dapat berbagi peluang bisnis yang memungkinkan di sektor energi, terutama di bidang minyak dan gas," ujar Arifin dalam siaran resminya, dikutip Minggu (28/1/2024).
Secara rinci, penandatangani MoU tersebut meliputi kerja sama bisnis hulu migas antar kedua negara, yakni; penerapan peningkatan perolehan minyak tahap lanjut atau enhanced oil recovery (EOR); pengembangan dan penerapan teknologi serta praktik terbaik untuk mengurangi dampak lingkungan di bidang energi, dan penyimpanan dan penangkapan karbon (CCS) dan pengurangan gas suar bakar.
Kerja sama tersebut juga mencakup bidang-bidang usaha yang disepakati oleh Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan/atau swasta dari para pihak, dengan memperhatikan tanpa merugikan atau menyesuaikan dengan kontrak, perjanjian yang ada.
Dengan begitu, Indonesia berharap, BUMN sektor energi seperti PT Pertamina (Persero) melalui anak usahanya Pertamina International Exploration dan Production (PIEP) diharapkan bisa menjajaki peluang dalam mengakuisisi blok-blok migas baru di Venezuela.