Logo Bloomberg Technoz

Taylor Swift Jadi Korban Deepfake, Gedung Putih Turun Tangan

News
27 January 2024 11:00

Taylor Swift. (Sumber: Bloomberg)
Taylor Swift. (Sumber: Bloomberg)

Justin Sink - Bloomberg News

Bloomberg, Gedung Putih menyatakan keprihatinan mereka terhadap beredarnya foto-foto Taylor Swift yang dibuat secara eksplisit menggunakan AI. Juru bicara Gedung Putih, Karine Jean-Pierre, mendesak Kongres untuk mempertimbangkan undang-undang baru guna mengatasi penyebaran gambar palsu dan pelecehan seksual secara online.

"Ini sangat mengkhawatirkan," kata Jean-Pierre kepada wartawan. 

"Meskipun platform media sosial memiliki kebijakan tersendiri mengenai moderasi konten, kami percaya mereka memiliki peran penting dalam menegakkan aturan mereka sendiri untuk mencegah penyebaran misinformasi dan gambar intim tanpa persetujuan," lanjutnya.

Dalam beberapa minggu terakhir, X, platform media sosial yang sebelumnya dikenal sebagai Twitter, dibanjiri foto-foto palsu bermuatan seksual Taylor Swift. Foto-foto tersebut telah dilihat jutaan kali dan dibagikan ulang puluhan ribu kali.