Jadi Penghuni Baru LQ45, Begini Kinerja MTEL (Mitratel)
Muhammad Julian Fadli
26 January 2024 17:18
Bloomberg Technoz, Jakarta - Bursa Efek Indonesia telah menetapkan penghuni baru saham-saham Indeks LQ45 yang merupakan indeks utama kapitalisasi besar paling likuid LQ45 untuk enam bulan ke depan.
Tercatat MTEL (Dayamitra Telekomunikasi), MBMA (Merdeka Battery Materials), PGEO (Pertamina Geothermal Energy), dan PTMP (Mitra Pack) menjadi deretan penghuni baru saham-saham Indeks LQ45.
Saham perusahaan milik Prajogo Pangestu, (TPIA) jadi salah satu saham yang keluar. Menyusul saham INDY (Indika Energy) SCMA (Surya Citra Media), TBIG (Tower Bersama Infrastructure).
Mencermati lebih lanjut, anak usaha Grup Telkom, Dayamitra Telekomunikasi (MTEL) atau Mitratel, resmi masuk dalam jajaran saham-saham Indeks LQ45 sehingga menjadi katalis positif untuk saham MTEL kedepannya, searah dengan kinerja keuangan yang juga bertumbuh.
Kinerja Dayamitra Telekomunikasi atau Mitratel
Pada kuartal III-2023 kinerja laba bersih PT Dayamitra Telekomunikasi Tbk (MTEL) berhasil meningkat mencapai double digit, dengan kenaikan 16,6% secara tahunan menjadi Rp1,43 triliun. Efek positif dari pertumbuhan angka pendapatan dan penghasilan lain-lain hasil ekspansinya.