Akankah Rupiah Jebol Rp16.000/US$ Hari Ini?
Tim Riset Bloomberg Technoz
26 January 2024 07:45
Bloomberg Technoz, Jakarta - Rupiah terlihat masih akan kesulitan bangkit pada perdagangan hari terakhir pekan ini, Jumat (26/1/2024), setelah kemarin mengalami hari yang buruk dengan pelemahan tajam, terperosok ke kisaran Rp15.825/US$.
Di pasar forward, kontrak NDF rupiah pada penutupan pasar di New York, Amerika Serikat (AS) dini hari tadi ditutup semakin melemah hingga 0,59% dan pagi ini ketika pasar Asia dibuka, bergerak di rentang Rp15.830/US$. Sedang kontrak NDF rupiah 1 minggu pagi ini ada di Rp15.814/US$.
Dari analisis teknikal, rupiah masih berpotensi melanjutkan tren pelemahan setelah menjebol level support terkuat kemarin. Rupiah berpotensi makin merosot nilainya menuju kisaran Rp15.855-Rp15.890/US$.
Bila tekanan semakin besar, terdapat trendline garis putih pada level Rp15.935/US$ yang akan jadi support terakhir.
Sebagian analis memperkirakan, rupiah menyentuh Rp16.000/US$ bisa jadi kenyataan tak terelakkan apabila ketidakpastian seputar isu mundur Menteri Keuangan Sri Mulyani Indarwati tak jua memberikan kejelasan.