Saran Mantan Menlu AS Henry Kissinger Akhiri Perang Ukraina-Rusia
Ghina Ghaliya Quddus
18 January 2023 12:29
Bloomberg Technoz, Jakarta - Mantan Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS) Henry Kissinger menentang Ukraina bergabung dengan NATO dan menyerukan solusi negosiasi untuk konflik tersebut.
"Gagasan tentang Ukraina yang netral di bawah kondisi ini tidak lagi berarti,” kata Kissinger pada pertemuan tahunan World Economic Forum (WEF) di Davos, Swiss pada Selasa (17/01/2023)
Kissinger, yang sejak lama menentang keanggotaan Ukraina di NATO mengatakan bahwa dirinya percaya dengan pentingnya menjaga dialog dengan Rusia selama perang masih berlanjut, dengan tujuan mengakhiri pertempuran jika Ukraina mampu merebut kembali wilayah yang direbut pasukan Rusia.
Gagasan tentang Ukraina yang netral di bawah kondisi ini tidak lagi berarti,
Mantan Menlu AS Henry Kissinger
Dia memperingatkan mengenai konflik langsung antara barat dan Rusia dan menekankan pentingnya untuk mengizinkan Rusia untuk bergabung kembali dengan sistem internasional.
Kissinger mengatakan bahwa langkah-langkah terbatas dan konkret dari AS dan China diperlukan untuk meningkatkan hubungan antara dua ekonomi terbesar dunia itu.