Logo Bloomberg Technoz

"Yang dilakukan PDIP kan menjaga konstitusi, menjaga demokrasi, menjaga kedaulatan rakyat," tegas Hasto.

Sebelumnya, Mahfud MD memastikan akan mundur dari jabatannya di kabinet Joko Widodo-Ma'ruf Amin, pada saat yang tepat. 

"Saya pada saat yang tepat akan mengundurkan diri [dari jabatan Menko Polhukam] secara baik-baik. Itu sebabnya kalau saudara cermat, penutupan debat saya memberikan pernyataan [bernada pamitan]. Saya sudah memberikan isyarat itu," ujar Mahfud MD dalam sebuah diskusi di Semarang, Selasa (23/1/2024).

Seperti diketahui Capres Nomor Urut 3 Ganjar Pranowo menyarankan Mahfud MD menanggalkan jabatannya sebagai menteri. Hal ini disampaikan bersamaan dengan kritik mantan Gubernur Jawa Tengah tersebut tentang potensi konflik kepentingan para pejabat lembaga negara dalam Pemilu 2024.

"Maka kita sedang mengambil risiko itu. Maka saya sarankan mundur. Ubahlah aturan, termasuk Pak Mahfud," kata Ganjar kepada wartawan dalam rekaman kampanye, Selasa (23/1/2024).

Menteri dari PDIP di Kabinet Presiden Jokowi -Ma'ruf Amin:

1. Tri Rismaharini (Menteri Sosial)
2. Yasonna Laoly (Menteri Hukum dan HAM)
3. Teten Masduki (Menteri Koperasi dan UMKM)
4. Azwar Anas (Menteri PAN RB)
5. Bintang Puspayoga (Menteri PPPA)
6. Basuki Hadimuljono (Menteri PUPR)

(prc/ain)

No more pages