Logo Bloomberg Technoz

Seleksi CPNS, Fresh Graduate Siap-siap Bakal Kerja di IKN

Redaksi
23 January 2024 10:50

Komplek hunian ASN di Penajam Paser Utara. (Dok: Bloomberg)
Komplek hunian ASN di Penajam Paser Utara. (Dok: Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Peserta seleksi CPNS yang lolos dengan latar belakang lulusan baru (fresh graduate) hampir dipastikan bakal berkantor di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. 

Menpan RB Abdullah Azwar Anas memastikan pemerintah terus mematangkan kebutuhan formasi siap kerja di ibu kota baru tersebut.

Dilansir laman Setkab, Senin (22/1/2024), Azwar menyebut pematangan skenarion dilakukan guna memastikan kinerja pemerintahan di IKN tetap berjalan produktif ketika sudah pindah ke IKN.

"Kementerian PANRB diminta Presiden mengoordinasikan skenario perpindahan ASN yang komprehensif dalam jangka pendek, menengah, dan panjang. Kami menyiapkan beberapa skenario, mulai dari skenario ideal hingga skenario bertahap,” kata Anas dalam keterangan tertulisnya, Senin (22/01/2024).

Anas mengatakan dalam pengusulan kebutuhan pada Seleksi CASN Tahun 2024 ini, pemerintah dipandang perlu menyiapkan formasi khusus yang disiapkan untuk langsung bekerja di IKN. Bukan hanya dari Otorita IKN saja, melainkan juga dari seluruh unsur pemerintah pusat yang akan pindah ke IKN sesuai tahapannya.