Logo Bloomberg Technoz

Pasar Saham Reli, Emas Turun Gengsi

Hidayat Setiaji
23 January 2024 06:40

Ilustrasi emas batangan. (Andreas Gebert/Bloomberg)
Ilustrasi emas batangan. (Andreas Gebert/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga emas dunia naik tipis pada perdagangan pagi ini, Kemarin, harga sang logam mulia turun usai naik 2 hari beruntun.

Pada Selasa (23/1/2024) pukul 06:09 WIB, harga emas dunia di pasar spot tercatat US$ 2.021,21/ons. Naik tipis hampir flat 0,01% dibandingkan hari sebelumnya.

Kemarin, harga emas ditutup turun 0,4% ke US$ 2.020,99/ons. Koreksi ini terjadi usai harga naik 2 hari berturut-turut.

Dalam sepekan terakhir, harga emas turun 1,61% secara point-to-point. Selama sebulan ke belakang, harga terpangkas 2,19%.

Harga Emas di Pasar Spot (Sumber: Bloomberg)

Minat investor yang tertuju kepada aset-aset berisiko membuat emas (yang berstatus aset aman/safe haven) sedikit terabaikan. Pasar saham sedang reli dan mencetak rekor tertinggi.