Ahmad Dhani Kecam WAMI yang Tidak Becus Urus LMKN dan LMK
Muhammad Fikri
22 January 2024 16:30
Bloomberg Technoz, Jakarta - Salah satu musisi sekaligus komposer ternama di Indonesia Ahmad Dhani kecam Wahana Musik Indonesia (WAMI) karena tidak becus untuk mengurus Lembaga Manajemen Kolektif Nasional (LMKN) dalam pembagian royalti live event.
"WAMI ngga bisa ngurus yang namanya royalti live event, udahlah ngga usah berkelit gitu, memang kalian ngga bisa ngurusin ini, memang ngga mampu - antara ngga mampu atau ada yang 'nyopet' saya ngga tau, antara dua itu" jelas Dhani pada konpers AKSI di Jakarta, Senin (22/1/2024)
Dhani mengatakan terdapat kejanggalan laporan royalti yang diberikan WAMI pada seluruh konser live event di Indonesia pada tahun 2023 sebesar Rp900 juta.
Selanjutnya, Dhani membandingkan dengan kontrak yang ingin ia lakukan dalam waktu dekat dengan salah satu penyanyi ternama di Indonesia juga, yaitu Judika. Kontrak yang akan dilakukannya pada Judika sebesar Rp1,5 miliar untuk satu kali konser tunggal.
"Jadi masuk akal ga sih satu konser Judika saya itu Rp1,5 miliar. Royalti yang diterima semua komposer itu Rp900 juta selama satu tahun di 2023" ucap Dhani.