Biden Dialog dengan Netanyahu Respons Rencana Israel Atas Gaza
News
20 January 2024 16:30
Bloomberg News, Jordan Fabian
Presiden AS Joe Biden berbicara dengan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu untuk pertama kalinya dalam hampir empat minggu, di tengah ketegangan mengenai rencana pembangunan Gaza pascaperang.
Percakapan mereka terjadi sehari setelah pemimpin Israel menolak seruan Amerika dan negara-negara Arab agar Otoritas Palestina memerintah Gaza setelah perang dengan Hamas. Netanyahu mengatakan Israel berkeras mempertahankan kendali keamanan di Gaza dan Tepi Barat, yang diklaim Palestina sebagai negara masa depan.
Komentar tersebut memicu kecaman dari Departemen Luar Negeri AS, yang mengatakan tidak akan ada perdamaian abadi di wilayah tersebut tanpa adanya negara bagi Palestina yang berdampingan dengan Israel.
Biden pada Jumat malam mengatakan dia bisa meyakinkan Netanyahu untuk akhirnya menyetujui negara Palestina, dengan syarat yang tepat.