Houthi Tembakkan Rudal ke Kapal Milik AS di Laut Merah
News
19 January 2024 13:40
John Harney - Bloomberg News
Bloomberg, Militan Houthi di Yaman menembakkan rudal ke sebuah kapal komersial milik Amerika Serikat (AS) pada Kamis (18/1/2024), di hari yang sama ketika Presiden Joe Biden mengakui bahwa serangan udara AS belum menghentikan serangan di Laut Merah.
Komando Pusat AS mengatakan dalam sebuah pernyataan yang diunggah di platform media sosial X bahwa Houthi meluncurkan dua rudal balistik anti-kapal ke arah kapal Chem Ranger, sebuah kapal tanker yang dioperasikan oleh Yunani. Ini adalah serangan ketiga kalinya dalam tiga hari.
"Awak kapal mengamati rudal-rudal tersebut menghantam air di dekat kapal. Tidak ada korban luka atau kerusakan pada kapal," kata Komando Pusat dalam pernyataan tersebut.
"Apakah mereka menghentikan Houthi? Tidak. Apakah mereka akan melanjutkannya? Ya," kata Biden tentang upaya udara melawan Houthi yang dimulai seminggu yang lalu.