China Tunda Pengiriman Jet 737 Max di Tengah Skandal Boeing
News
16 January 2024 16:40
Bloomberg News
Bloomberg, Lembaga regulator penerbangan China sementara menghentikan dimulainya kembali pengiriman jet Boeing 737 Max ke negara tersebut. Keputusan ini diambil di saat Boeing Co bergulat dengan serangkaian masalah keamanan.
Menurut sumber, keputusan untuk menunda dimulainya kembali pengiriman Boeing 737 Max dibuat setelah Boeing pada akhir Desember merekomendasikan dilakukannya inspeksi menyusul ditemukannya baut tanpa mur oleh salah satu maskapai penerbangan internasional saat melakukan perawatan rutin.
Penundaan ini tidak terkait dengan insiden Alaska Airlines di mana sebuah penutup pintu terlepas dari model jet Boeing yang berbeda di tengah penerbangan.
Perwakilan Administrasi Penerbangan Sipil China (Civil Aviation Administration of China/CAAC) tidak menanggapi permintaan komentar. Seorang perwakilan Boeing di China menolak berkomentar.