Logo Bloomberg Technoz

Adapun, alokasi wajib DMO pada 2024 ditargetkan mencapai 181,2 juta ton.

"Meningkatnya ekspor batu bara disebabkan lantaran naiknya permintaan, sementara pasokan energi alternatif lainnya yang masih agak terganggu," ujar Menteri ESDM Arifin Tasrif, Senin (15/1/2023).

Indonesia sendiri sebelumnya telah berjanji untuk beralih dari batu bara, yang saat ini merupakan setengah dari sumber energi negara, menuju ke sumber daya energi baru dan terbarukan (EBT).

Terlebih, pemerintah juga berencana untuk meningkatkan bauran energi baru terbarukan (EBT) hingga 23% pada 2025, meski pada 2023 capaiannya masih berada di angka 13%.

"Kami tetap optimalkan pemanfaatan EBT yang kami punya, tapi kami harus realistis," ujar Arifin.

Sekadar catatan, harga batu bara turun pada perdagangan kemarin. Harga si batu hitam mengalami fluktuasi usai sempat naik 5 hari berturut-turut.

Pada Senin (15/1/2024), harga batu bara di pasar ICE Newcastle ditutup di US$ 129,85/ton. Turun 0,78% dan menjadi yang terendah sejak 3 Januari atau sekitar 2 pekan terakhir.

Dalam sepekan terakhir, harga batu bara turun 1,29% secara point-to-point. Dalam sebulan ke belakang, harga ambruk 11,21%.

(ibn/wdh)

No more pages