Logo Bloomberg Technoz

Inggris Bersiap Kembali Serang Houthi di Yaman

News
14 January 2024 09:30

Houthi menaiki kapal Galaxy Leader di Laut Merah pada 20 November 2023. (Fotografer: Handout/Getty Images)
Houthi menaiki kapal Galaxy Leader di Laut Merah pada 20 November 2023. (Fotografer: Handout/Getty Images)

Shiyin Chen - Bloomberg News

Bloomberg, Menteri Luar Negeri Inggris, David Cameron memastikan tentara negeri Raja Charles III tersebut siap melanjutkan serangan untuk membombardir kelompok Houthi di Yaman. Berdasarkan laporan Telegraph, hal itu akan dilakukan Inggris jika Houthi terus menyerang kapal-kapal yang melintas di Laut Merah.

Menurut dia, serangan pasukan Amerika Serikat (AS) dan Inggris pada sejumlah titik di Yaman pada Kamis lalu telah melumpuhkan sebagian kemampuan Houthi. Akan tetapi, Inggris siap untuk melakukan serangan tambahan sebagai klaim mempertahankan kebebasan navigasi di perairan strategis tersebut.

Pernyataan Cameron pun senada dengan Presiden AS Joe Biden yang juga mengancam Houthi jika terus berulah di Laut Merah. Mereka mengklaim serangan ke Yaman adalah respin dari tindakan Houthi yang disebut sebagai "perilaku keterlaluan."

Sebelumnya, Seorang anggota senior Houthi, Abdul Salam Jahaf, mengatakan serangan udara kelompoknya itu sebagai tanggapan atas pembombardiran yang dilakukan AS dan Inggris terhadap sejumlah kota di Yaman pada Jumat dini hari.