IHSG Ditutup Terkoreksi 0,59%, Saham TMAS Anjlok
Muhammad Julian Fadli
07 March 2023 16:14
Bloomberg Technoz, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup di zona merah dengan level penurunan 40,24 poin atau 0,59% pada posisi 6.766,75 pada perdagangan Selasa (7/3/2023).
Sementara indeks saham LQ45 yang berisikan saham-saham unggulan juga terkoreksi, dengan mencatatkan -2,97 poin atau -0,32% ke posisi 935,74.
Total transaksi sepanjang hari ini mencapai Rp 9,12 triliun dari 16,23 miliar saham yang ditransaksikan. Nilai rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) bergerak melemah 0,47% ke posisi Rp 15.367.
Pergerakan saham sektor transportasi dan sektor saham komoditas energi menjadi pemberat pergerakan IHSG sepanjang hari ini, dengan terkontraksi 2,74% dan 1,73%.
PT Adi Sarana Armada Tbk (ASSA) ditutup minus 6,67% ke posisi Rp 840/saham. PT Indonesia AirAsia Tbk (CMPP) turun 5,85% ke posisi Rp 161/saham. PT Temas Tbk (TMAS) turun 5,46% ke posisi Rp 2.770/saham dan PT Steady Safe Tbk (SAFE) turun 5,24% ke posisi Rp 199/saham.