Logo Bloomberg Technoz

Bitcoin Kembali ke Level US$47.598, Ethereum Naik 18%

News
11 January 2024 08:05

Gelas berlogo Bitcoin. (Dok: Bloomberg)
Gelas berlogo Bitcoin. (Dok: Bloomberg)

Muyao Shen, Suvashree Ghosh dan Olga Kharif—Bloomberg News

Bloomberg, Bitcoin sempat mencapai US$47.598 dalam kenaikan yang moderat pasca Komisi Sekuritas dan Bursa (Securities and Exchange Commission) AS menyetujui ETF Spot Bitcoin—sebuah penempatan dana yang diperdagangkan di bursa tradisional dengan aset token.  Alternatif koin lain bergerak lebih signifikan, termasuk Ethereum yang stabil naik 17%.

Para trader masih menantikan seberapa banyak banyak uang yang ditarik oleh produk tersebut. Bitcoin mengalami kenaikan 1,8% pada Kamis pagi pukul 6:00 WIB ke level US$46,728 menyusul keputusan yang dipandang beberapa pihak sebagai langkah kunci untuk memperluas basis investor kripto.

Sepanjang tahun 2023 Bitcoin telah melonjak 166% saat pasar terus mengantisipasi keputusan regulator akan produk ETF Spot Bitcoin.

Para pengamat pasar mempertanyakan apakah Bitcoin sudah siap untuk 'mundur dari persetujuan yang sebenarnya' untuk produk tersebut, jika para spekulan memutuskan menyimpan sebagian keuntungan mereka dari kenaikan mata uang kripto terbesar ini selama berbulan-bulan.