Logo Bloomberg Technoz

Menhan AS dan China Bertemu, Bahas Taiwan hingga LCS

News
10 January 2024 15:20

Bendera Amerika Serikat dan China. (Sumber: Bloomberg)
Bendera Amerika Serikat dan China. (Sumber: Bloomberg)

Courtney McBride - Bloomberg News

Bloomberg, Para pejabat pertahanan AS dan China mengadakan pembicaraan terkait koordinasi kebijakan di Pentagon pada Senin dan Selasa. Ini merupakan pertemuan tatap muka pertama para pejabat dari kedua negara sejak sebelum pandemi virus corona.

Juru bicara Departemen Pertahanan AS mengatakan Wakil Asisten Menteri Pertahanan untuk China, Taiwan, dan Mongolia Michael Chase bertemu di Pentagon dengan Mayor Jenderal Song Yanchao, wakil direktur Kantor Komisi Militer Pusat China untuk Kerja Sama Militer Internasional.

Juru bicara Pentagon Letnan Kolonel Martin Meiners mengatakan Chase menekankan pentingnya menjaga kontak antara Washington dan Beijing guna menghindari salah perhitungan yang berpotensi berbahaya.

Dia menekankan perlunya operasi yang aman di kawasan Indo-Pasifik dan mengatakan "Amerika Serikat akan terus terbang, berlayar, dan beroperasi dengan aman dan bertanggung jawab di mana pun hukum internasional mengizinkan" dan menegaskan komitmen Amerika kepada sekutu regional dan global.