Trafik Trans-Sumatra Naik 52% Saat Nataru, Ruas Permai Terpadat
Wike Dita Herlinda
06 January 2024 09:30
Bloomberg Technoz, Jakarta – PT Hutama Karya mencatat arus kendaraan selama periode libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 via Jalan Tol Trans-Sumatra (JTTS) melonjak lebih dari 52% dibandingkan dengan momentum yang sama tahun sebelumnya.
Sepanjang 18 Desember 2023 hingga 3 Januari 2024, arus di JTTS mencapai lebih dari 1,5 juta kendaraan. Realisasi tersebut juga setara dengan kenaikan sebesar 38% dari volume lalu lintas (VLL) pada hari biasa.
Executive Vice President (EVP) Sekretaris Perusahaan Hutama Karya Tjahjo Purnomo mengatakan ruas jalan tol yang memiliki trafik tertinggi terdapat di Tol Pekanbaru—Dumai sebanyak 303.446 kendaraan.
“Tingginya trafik di tol ini diperkirakan karena besarnya minat masyarakat dari Pekanbaru yang akan berlibur ke Melaka melalui Pelabuhan Internasional Dumai ataupun sebaliknya. Banyak masyarakat Dumai yang merayakan libur tahun baru di Pekanbaru,” ujarnya melalui siaran pers, Sabtu (6/1/2024).
Adapun, pantauan VLL tersebut didapatkan dari 9 ruas Trans-Sumatra yang sudah beroperasi penuh, yaitu Terbanggi Besar—Pematang Panggang—Kayu Agung (Terpeka), Palembang—Indralaya (Palindra), Indralaya—Prabumulih (Inpra), Bengkulu—Taba Penanjung (Bengtaba), Pekanbaru—Dumai (Permai), Pekanbaru—Bangkinang (Pekbang), Binjai—Langsa Seksi 1 & 2 (Binjai—Kuala Bingai), Indrapura—Lima Puluh, dan Sigli—Banda Aceh Seksi 2—6 (Seulimeum—Baitussalam).