Logo Bloomberg Technoz

Gaji Member BTS saat Wamil: Jin Paling Besar

Septiana Ledysia
04 January 2024 12:10

BTS (Sumber: Oliver Contreras/Sipa/Bloomberg)
BTS (Sumber: Oliver Contreras/Sipa/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Ketujuh member BTS (Bangtan Sonyeondan) sedang menjalani wajib militer. Segini besaran gaji mereka saat menjalani wajib militer.

Dilansir dari Koreaboo, dari ketujuh member, Jin BTS yang memiliki penghasilan tertinggi. Jin merupakan member tertua dan yang pertama mengikuti wajib militer.

Dari informasi yang diterima, pemilik nama asli Kim Seokjin itu kini berpangkat sersan. Ia pun menerima sekitar US$775 (Rp12 juta). 

Member kedua yang gajinya lumayan besar adalah J-Hope BTS. Pemilik nama asli Jung Ho Seok yang berpangkat kopral digaji US$620 (Rp9,6 juta). 

Jin BTS. (Sumber: Instagram/@jin)

Setelah itu ada nama Suga BTS atau Min Yoongi  yang digaji sebesar US$527 (Rp8,1 juta). Sedangkan keempat member lain yaitu RM, Jimin, V, JungKook yang melaksanakan wajib militer secara bersamaan digaji US$465 (Rp7,2 juta).