GM mengharapkan masalah manufaktur ini dapat terselesaikan pada paruh pertama tahun ini. Sementara perusahaan bekerja untuk mengatasi bottleneck.
Pembuat mobil ini juga berupaya mengubah sumber pemasokan untuk dua bagian mobil listrik sehingga Blazer dan Lyriq memenuhi syarat untuk mendapatkan kredit pajak kendaraan listrik penuh sebesar US$7.500 dari Undang-Undang Pengurangan Inflasi Joe Biden dalam beberapa bulan mendatang.
Aturan Departemen Keuangan melarang pemberian kredit pajak untuk kendaraan yang menggunakan komponen baterai yang dibuat oleh perusahaan yang tunduk pada yurisdiksi China, atau setidaknya dimiliki sebanyak 25% oleh pemerintah China.
Hingga Blazer dan Lyriq memenuhi syarat untuk kredit pajak, GM akan memberikan insentif kepada pelanggan sejumlah yang sama.
Demikian pula, pesaingnya, Ford Motor Co., memberikan insentif sewa sebesar US$7.500 untuk Mustang Mach-E 2023, meningkat dari kredit pajak sebesar US$3.750 yang memenuhi syarat tahun lalu.
Ford juga menurunkan harga edisi Platinum yang lebih tinggi dari pikap listrik F-150 Lightning sebanyak US$7.000 dan menaikkan harga model dasar sebanyak US$10.000. Namun, perusahaan otomotif ini tidak optimis tentang prospek penjualan.
Bulan lalu, Ford memangkas target produksi untuk truk listrik tahun 2024 menjadi separuhnya.
(bbn)