Logo Bloomberg Technoz

Sri Mulyani: Setoran Pajak Cetak Hattrick

Muhammad Fikri
02 January 2024 14:47

Ilustrasi Rupiah. (Dimas Ardian/Bloomberg)
Ilustrasi Rupiah. (Dimas Ardian/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati melaporkan penerimaan negara sepanjang 2023 adalah Rp Rp 3.121,9 triliun. Dari jumlah tersebut, sebagian besar disumbangkan oleh penerimaan pajak.

Sepanjang Januari-Desember 2023, penerimaan pajak tercatat Rp 1.869,2 triliun. Jadi setoran pajak berkontribusi hampir 60% terhadap total penerimaan negara.

Pencapaian Rp 1.869,2 triliun itu adalah 108,8% dari target APBN 2023. Berdasarkan Peraturan Presiden (Perpres) No 75/2023, angka itu 102,8% dari target. 

Sumber: Kemenkeu

"Sudah direvisi naik, masih tembus juga," ujar Sri Mulyani dalam konferensi pers di kantornya, Jakarta, Selasa (2/1/2023).

Penerimaan pajak 2023, lanjut Sri Mulyani, tumbuh 8,9% dibandingkan 2022. Bendahara Negara menyebut pertumbuhan itu sangat baik karena pada 2022 setoran pajak tumbuh 2 digit.