Awal Tahun, Harga Cabai Rawit, Beras, dan Ayam Terus Naik
Dovana Hasiana
02 January 2024 09:20
Bloomberg Technoz, Jakarta — Masih dalam suasana tahun baru harga pangan masih mengalami fluktuasi, dengan cabai rawit merah kembali mengalami peningkatan harga pada hari ini, Selasa (2/1/2024).
Berdasarkan pantauan pada Panel Harga Badan Pangan Nasional pukul 08:17 WIB, harga cabai rawit merah naik Rp1.500 menjadi Rp77.410/kg.
Bila dilihat secara provinsi, Maluku Utara merupakan provinsi dengan harga cabai rawit merah paling mahal karena tembus Rp150.000/kg. Kemudian, harga di Kalimantan Utara adalah Rp126.580/kg, dan harga di DKI Jakarta Rp100.000/kg.
Selain itu, 15 komoditas pangan lainnya juga mengalami kenaikan pada hari ini, termasuk beras, daging ayam ras, dan telur ayam.
Beras premium naik Rp270 menjadi Rp15.210/kg, beras medium naik Rp120 menjadi Rp13.240/kg, daging ayam ras naik Rp1.600 menjadi Rp37.270/kg dan telur ayam ras naik Rp170 menjadi Rp28.250/kg.