Logo Bloomberg Technoz

"Kami memberikan toleransi selama pengantaran jenazah, namun jika terjadi aksi lanjutan setelah pemakaman, kami tidak akan segan untuk melakukan tindakan tegas," kata Mathius.

Seperti yang diketahui, terjadi kerusuhan dalam kegiatan prosesi pemakaman Lukas Enembe, pada Kamis (28/12/2023). Awalnya semua berjalan baik dan tertib. Rombongan keluarga, kerabat dan pendukung menjemput jenazah yang tiba di Bandara Sentani, hingga perjalanan rombongan juga berjalan lancar sampai ke acara persemayaman di Sekolah Teologia Atas Injili (STAKIN) Sentani, Jayapura, Papua sekitar pukul 09.00 WIT.

Namun tengah acara ibadah pelepasan, sekelompok orang mulai memicu kerusuhan dengan melakukan penyerangan dan perusakan. Mereka melemparkan batu ke arah bangunan dan kendaraan di sekitar STAKIN. Mereka juga melemparkan batu ke arah kepolisian dan perangkat pemerintah daerah Papua yang berada di kawasan STAKIN.

Akibat insiden tersebut, 14 korban mengalami luka termasuk Pj. Gubernur Provinsi Papua Dr. Muhammad Ridwan Rumasukun, 8 aparat keamanan, dan 5 warga masyarakat. Selain itu, satu unit mobil terbakar, lima kendaraan mengalami rusak berat, tiga bangunan rusak, dan sekitar 25 perumahan rusak terbakar.

Kerusuhan terjadi tak hanya di muka gedung STAKIN Sentani. Rombongan prosesi jenazah Lukas Enembe juga terhambat usai terjadi kericuhan di sejumlah titik wilaya Waena. Bahkan, rombongan baru tiba di rumah Duka, Koya Tengah pada larut malam.

(prc/frg)

No more pages