Didemo Pekerja Soal Smelter China, IMIP Janji Penuhi Tuntutan
Sultan Ibnu Affan
28 December 2023 16:20
Bloomberg Technoz, Jakarta - PT Indonesia Morowali Industrial Parak (IMIP) mengeklaim telah memenuhi tuntutan atau protes para pekerja, setelah adanya insiden ledakan tungku smelter milik Indonesia Tsingshan Stainless Steel (ITSS) yang berlokasi di kawasan IMIP, Morowali, Sulawesi Tengah.
Head of Media Relation PT IMIP Dedy Kurniawan mengatakan usai demo ratusan pekerja yang berlangsung selama 2 jam pada Rabu (27/12/2023), pihak manajemen IMIP telah melakukan dialog.
"Iya, [tuntutan mereka sudah kami penuhi]," ujar Dedy saat dimintai konfirmasi, Kamis (28/12/2023).
Para pekerja di pabrik Tsingshan Holding Group di Indonesia sebelumnya melakukan demonstrasi dan menuntut kondisi kerja yang baru setelah ledakan pada Minggu (24/12/2023) yang menewaskan sedikitnya 19 orang.
Ledakan mematikan di tungku yang dijalankan oleh PT Indonesia Tsingshan Stainless Steel – yang dikendalikan oleh raksasa logam China – telah memicu penyelidikan polisi dan penghentian operasi perusahaan tersebut. Tsingshan adalah produsen nikel terbesar di dunia dan salah satu investor asing terbesar di Indonesia.