Logo Bloomberg Technoz

Dengan powerbank berkapasitas besar mampu menjaga Anda tetap bisa mengabadikan momen bersama pada masa liburan dan merayakan datangnya Tahun Baru. Powerbank dengan kapasitas besar kini tidak memiliki bobot yang begitu berat seperti pada masa-masa sebelumnya. Sudah semakin banyak produsen powerbank yang menyediakan kapasitas besar dengan bobot cukup ringan.

3. Smartwatch

Smartwatch atau jam tangan pintar juga merupakan salah satu gadget yang Anda miliki dan bawa saat liburan agar tetap up-to-date. Dengan beragam fungsi pada smartwatch saat ini, kini smartwatch sudah dilengkapi dengan fitur kesehatan, jam tidur, dan lain sebagainya. Tidak terbatas hanya untuk menunjukkan waktu. Sehingga saat melakukan liburan, Anda tetap dapat mengatur kesehatan anda melalui smartwatch.

4. Kamera Mirrorless atau Pocket Cam (kamera saku digital)

Kamera mirrorless atau pocket cam merupakan gadget yang wajib Anda miliki untuk merayakan liburan akhir tahun dan penyambutan Tahun Baru bersama keluarga dan teman terdekat.

Kamera mirrorless dapat digunakan untuk mengabadikan momen dalam bentuk foto atau video lebih mudah dan lebih jernih dibandingkan menggunakan ponsel.

Kamera yang perlu Anda miliki cukup berjenis mirrorless, bukan kamera  Digital Single Lens Reflex (DSLR). Mirrorless karena lebih praktis jika dibandingkan DSLR, yang memiliki bodi yang besar.

Kamara DSLR tidak disarankan untuk digunakan dalam kegiatan liburan. Kamera mirrorless atau pocket cam jauh lebih pas dengan ukuran bodi  lebih kecil, sehingga praktis.

5. Headphone/True Wireless Stereo (TWS)

Headphone atau TWS menjadi perangkat atau gadget yang jamak ditemui. Gadget ini juga tidak boleh terlupa dibawa selama liburan akhir tahun atau kegiatan berpergian luar ruang lainnya. TWS ataupun headphone bisa menjadi sarana mendengarkan musik atau podcast.

Saat ingin beristirahat sambil mendengarkan musik tentu Anda perlu menggunakan headphone atau TWS agar orang di sekitar tidak mengganggu dengan musik sedang diputar. Maka dari itu, headphone atau TWS merupakan gadget yang perlu Anda miliki saat liburan akhir tahun.

6. Laptop kecil dengan performa tinggi

Liburan membawa laptop tidak hanya identik dengan pekerjaan, namun juga saat berpergian. Dengan membawa laptip dapat menjaga Anda agar tetap produktif. Namun pastikan ukuran dan bobotnya disesuaikan karena aktivitas liburan memperlukan keleluasaan gerak, disarankan di bawah 1,5 kg.

 Meski kecil dan kompek, pastinya laptop yang bawah punya performa tinggi. Dengan demikian Anda dapat mengedit video atau foto saat waktu luang. Laptop kecil dengan performa tinggi dapat membantu menyelesaikan memproduksi video dengan cepat.

(fik/wep)

No more pages