Kemenkes membuka rekrutmen petugas haji untuk tenaga kesehatan haji 2024. Proses rekrutmen telah dibuka secara online sejak 18 Desember 2023 dan berakhir pada 31 Desember 2023 melalui website https://daftarin.kemkes.go.id.
Formasi Petugas Haji 2024 untuk Tenaga Kesehatan Haji 2024:
A. Petugas KKHI/Bandara:
Dokter Umum: 10
Dokter Spesialis Penyakit Dalam: 6
Dokter Spesialis Penyakit Jantung & Pembuluh Darah: 6
Dokter Spesialis Penyakit Paru: 6
Dokter Spesialis Penyakit Saraf: 3
Dokter Spesialis Penyakit Bedah Umum: 2
Dokter Spesialis Penyakit Ortopedi: 2
Dokter Spesialis Penyakit Anestesi: 4
Dokter Spesialis Kedokteran Fisik & Rehabilitasi Medik: 2
Dokter Spesialis Emergency: 5
Dokter Spesialis Jiwa: 2
Dokter Spesialis Kedokteran Penerbangan: 2
Dokter Gigi: 2
Perawat: 99
Apoteker:12
Analis Laboratorium: 3
Penata Rontgen: 2
Rekam Medik: 3
Elektromedik: 3
Pencegahan dan Pengendalian Infeksi: 2
Ahli Gizi: 2
Sanitasi: 9
B. Petugas Sektor
Dokter Spesialis Penyakit Dalam/Paru/Jantung: 11
Dokter Spesialis Emergensi/Anestesi/Umum: 16
Perawat: 32
Promosi Kesehatan: 12
Jumlah PPIH: 258
C. Tenaga Kesehatan Haji (Kloter)
Dokter Umum/ Spesialis: 598
Perawat:1.196
Jumlah TKH: 1.794
Jadwal Rekrutmen Petugas Haji untuk Tenaga Kesehatan:
Pendaftaran rekrutmen online: 18-31 Desember 2022
Seleksi online Administrasi: 2-4 Januari 2024
Pengumuman Peserta Tes Wawasan Kesehatan Haji: 5 Januari 2024
Tes Wawasan Kesehatan Haji: 8-12 Januari 2024
Pengumuman masuk tahap pemeriksaan kesehatan: 13 Januari 2024
Pemeriksaan & upload dokumen medical check up (MCU), tes narkotika, psikotropika, dan bahan adiktif lainnya (napza), tes MMPI/jiwa sederhana: 15-19 Januari 2024
Verifikasi dokumen pendaftaran: 22-25 Januari 2024
Pleno penetapan hasil rekrutmen: 26-28 Januari 2024
Pengumuman peserta latih: 31 Januari 2024
Pelatihan Kompetensi: segera ditentukan
(ain)