Efek The Fed Masih Terasa, IHSG Dibuka Naik 0,3% ke Level 7.267
Muhammad Julian Fadli
28 December 2023 09:07
Bloomberg Technoz, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Kamis (28/12/2023), dibuka menguat. Pada pukul 9.03, indeks mencatat kenaikan 22 poin atau setara dengan 0,3% ke level 7.267.
Berdasarkan data perdagangan Bursa Efek Indonesia, volume perdagangan tercatat 607 juta saham dengan nilai transaksi Rp528 miliar. Adapun frekuensi yang terjadi sebanyak 35.516 kali.
Sebanyak 215 saham menguat dan 107 saham melemah. Sementara, 207 saham tidak bergerak.
Sentimen pada perdagangan hari ini utamanya datang dari global dan regional. Para trader telah meningkatkan spekulasi mereka terhadap pemotongan suku bunga acuan Bank Sentral Amerika Serikat (Federal Reserve/The Fed) pada Maret 2024, menurut harga swap The Fed.
Seperti yang diwartakan Bloomberg News, pandangan ini mendapatkan momentum sejak para pembuat kebijakan memperbarui proyeksi mereka bulan Desember untuk memperlihatkan bahwa mereka berencana mengurangi suku bunga acuan dengan kecepatan yang lebih tinggi daripada yang ditunjukkan dalam proyeksi sebelumnya.