IHSG Ditutup Menguat 0,12%, Kompak dengan Bursa Saham Asia
Muhammad Julian Fadli
27 December 2023 16:44
Bloomberg Technoz, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dan Bursa Saham Asia kompak menghijau sepanjang perdagangan hari ini. Sentimen positif dari keyakinan penuh pasar atas The Fed yang akan memangkas suku bunga pada awal Maret menjadi katalisnya.
Pada Rabu (27/12/2023), IHSG menutup hari di posisi 7.245,91 dengan berhasil menguat 0,12% dibandingkan hari sebelumnya.
Sektoral saham transportasi, infrastruktur, dan kesehatan jadi yang tertinggi penguatannya hari ini, dengan kenaikan 2,38%, 0,84%, dan 0,56% secara masing-masing. Disusul oleh barang baku yang menguat 0,49% dan energi terapresiasi 0,31%.
Sementara tidak ada satu pun sektoral saham yang melemah.
Saham-saham yang menguat dan menjadi top gainers di antaranya PT Sejahteraraya Anugrahjaya Tbk (SRAJ) yang melesat 24,5%, PT Anabatic Technologies Tbk (ATIC) melonjak 19,7%, dan PT Avian Brands Tbk (AVIA) melejit 17,3%.