Apple Ajukan Banding Setelah Gedung Putih Tolak Veto Smartwatch
News
27 December 2023 06:51
Josh Wingrove dan Mark Gurman - Bloomberg News
Bloomberg, Apple Inc., yang sedang berupaya mempertahankan unit bisnis smartwatch yang memberi pemasukan sekitar US$17 miliar atau setara Rp261 triliun pertahun, mengajukan banding terkait larangan penjualan Apple watch setelah Gedung Putih menolak mengubah larangan itu.
Apple akan mengajukan perlawanan atas keputusan yang diambil oleh Komisi Perdagangan Internasional (ITC) AS terkait pelanggaran hak paten satu fitur yang ada di Applewatch itu ke Pengadilan Banding Federal.
Perusahaan ini juga mengajukan permintaan keputusan darurat yang bertujuan mencabut larangan penjualan jam digital Apple itu sementara pengadilan banding berjalan.
Persiteruan paten dengan produsen teknologi media Masimo Corp. menempatkan Apple di posisi yang jarang terjadi: menjadi pihak yang berupaya agar produk andalannya bisa dijual kembali.