Logo Bloomberg Technoz

Harga Minyak Stabil Setelah AS Jamin Keamanan di Jalur Laut Merah

News
26 December 2023 08:00

Tanker minyak melewati jalur perdagangan Laut Merah./dok. Bloomberg
Tanker minyak melewati jalur perdagangan Laut Merah./dok. Bloomberg

Yongchang Chin - Bloomberg News

Bloomberg, Harga minyak stabil setelah mencatat kenaikan mingguan terbesar dalam lebih dari dua bulan. Gangguan pengiriman di Laut Merah menjadi fokus setelah serangkaian serangan Houthi terhadap kapal-kapal di jalur perairan penting tersebut.

West Texas Intermediate (WTI) diperdagangkan mendekati US$74 per barel, setelah melonjak sekitar 3% pekan sebelumnya yang merupakan kenaikan terbesar sejak Oktober. 

Kapal-kapal terpaksa mengubah rutenya setelah serangan tersebut. Hal ini memicu dibentuknya satuan tugas maritim multinasional baru untuk membantu melindungi kapal-kapal komersial. Raksasa kontainer A.P. Moller-Maersk A/S kini mengatakan mereka bersiap untuk melanjutkan pemakaian rute tersebut.

Kenaikan harga minyak belakangan ini membantu mengurangi penurunan kuartalan, dengan minyak juga diperkirakan akan mengalami kerugian sekitar 8% tahun ini.

Grafik harga minyak. (Sumber: Bloomberg)