Logo Bloomberg Technoz

Galit Altstein - Bloomberg News

Bloomberg, Kementerian Keuangan mengatakan Israel perlu meningkatkan pengeluaran untuk sektor pertahanan setidaknya sebesar 30 miliar shekel atau setara Rp128 triliun. Perang dengan Hamas hingga kini masih terus berlanjut.

Dalam dokumen yang disampaikan kepada parlemen pada Senin, pihak Kementerian Keuangan mengatakan anggaran keseluruhan tahun 2024 kemungkinan harus mencapai 562 miliar shekel atau setara Rp2.405 triliun. Angka tersebut mengalami kenaikan dibandingkan dengan 513 miliar shekel saat rencana pengeluaraan pertama kali disetujui pada Mei tahun lalu.

Selain pengeluaran di sektor militer, kementerian mengatakan diperlukan tambahan 10 miliar shekel untuk keperluan evakuasi sekitar 120.000 orang dari wilayah perbatasan utara dan selatan Israel, anggaran yang lebih tinggi untuk pihak kepolisian dan layanan keamanan lainnya. Selain itu, anggaran ini juga diperlukan untuk rekonstruksi pemukiman yang hancur selama serangan Hamas pada 7 Oktober.

Proyeksi ini menegaskan bahwa tingginya biaya finansial terkait perang untuk Israel, yang telah mengerahkan ratusan ribu tentara untuk operasi darat melawan Hamas di Jalur Gaza selatan. Mereka juga mengerahkan lebih banyak pasukan di utara untuk melawan ancaman dari Hizbullah yang berbasis di Lebanon. Israel menggunakan sejumlah besar rudal yang mahal untuk serangan udaranya di Gaza, dan untuk mencegat roket dan drone yang ditembakkan ke wilayah Israel.

Dokumen Kementerian Keuangan mengasumsikan pertempuran dengan intensitas tinggi di Gaza akan berakhir pada kuartal pertama 2024. Hal ini memungkinkan Israel mendemobilisasi beberapa tentara cadangan.

Meskipun AS telah memberikan tekanan dari Israel untuk beralih dari serangan militer beskala besar ke operasi yang lebih terarah guna mengurangi korban warga sipil Palestina, Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu telah berulang kali menyatakan bahwa perang akan berlangsung selama yang diperlukan untuk menghancurkan Hamas.

Dia dan kabinetnya tidak menentukan batas waktu untuk periode pertempuran yang intens, atau perang secara keseluruhan.

Kementerian mengatakan pendanaan tambahan akan diperlukan, terlepas dari adanya bantuan tambahan dari AS. Dia menambahkan, dibutuhkan 4 miliar shekel lagi untuk biaya utang yang lebih besar.

Pendapatan pemerintah diperkirakan turun sebesar 35 miliar shekel karena penurunan pajak perusahaan dan properti, serta perlambatan konsumsi pribadi.

Jika tidak ada perubahan pada prencanaan perpajakan, defisit fiskal akan melonjak menjadi hampir 6% dari produk domestik bruto (PDB), jauh melampaui batas yang ditetapkan oleh undang-undang sebesar 2,25%.

Pemerintah berencana membahas kemungkinan perubahan fiskal dan peningkatan batas defisit, yang direkomendasikan Kementerian Keuangan agar tidak melebihi 4,5%-5% dari PDB pada 2024.

Hamas, yang ditetapkan sebagai organisasi teroris oleh AS dan Uni Eropa, menewaskan sekitar 1.200 orang dan menculik 240 orang dalam serangannya. Sementara di Gaza, menurut kementerian kesehatan, lebih dari 20.000 orang telah meninggal dunia.

(bbn)

No more pages