“Masyarakat juga terus kita imbau agar bertransaksi perbankan melalui mobile banking BRImo seperti cek saldo, transfer, bayar tagihan, dan transaksi lainnya. Kami juga telah mempersiapkan Layanan Contact BRI 1500017, Layanan Bebas Pulsa Via BRImo atau Layanan Whatsapp Sabrina 0812-12-14017 yang dapat dihubungi selama 24 jam,” ujarnya.
Bagi para pengusaha, layanan Cash Management QLola dari BRI juga tetap bisa diakses selama libur Natal dan Tahun Baru 2024. Dengan QLola, para pengusaha tetap bisa melakukan berbagai aktivitas dan transaksi perbankan selama hari libur tersebut.
Tidak hanya layanan dari berbagai platform, layanan perbankan BRI pun akan tetap buka pada periode libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024. BRI membuka Layanan Operasional Terbatas pada tanggal 26 Desember 2023 yang tersedia di 32 kantor yang tersebar di berbagai wilayah dan nasabah dapat mengakses daftar kantor tersebut pada link https://bbri.id/LayananTerbatasBRI . Selain itu, BRI juga tetap membuka Weekend Banking pada tanggal 23, 24, 30 dan 31 Desember 2023 yang tersedia di 67 lokasi Weekend Banking BRI.
“Berbagai insiatif yang dilakukan oleh BRI tersebut kami harapkan dapat memudahkan masyarakat dalam mendapatkan layanan perbankan yang handal dan prima dari BRI selama periode Nataru,” pungkas Andrijanto.
(tim)