Logo Bloomberg Technoz

Dengan frekuensi perjalanan tersebut, kapasitas angkut pengguna Commuter Line Jabodetabek sebesar 2.141.340 orang per harinya. 

Volume pengguna Commuter Line Jabodetabek selama Nataru diprediksi sebanyak 14,4 juta orang atau meningkat sebesar 8% jika dibanding tahun lalu yaitu sebanyak 13,3 juta orang.

“Kemudian kami prediksi untuk libur ini kita bisa angkut lebih dari 500 ribu orang per harinya. Karena kita melihat di hari libur saat ini sabtu dan minggu sebenarnya sudah di atas 600 ribu untuk volume penumpang per harinya. Sementara di hari biasa itu sudah di atas 900 ribu. Bahkan, volume tertinggi kita bisa mencapai 980 ribu dalam satu hari,” ujarnya.

Sementara itu untuk pelayanan Commuter Line Basoetta, kata Anne, pada masa Nataru KAI Commuter mengoperasikan sebanyak 56 perjalanan dengan total kapasitas angkut sebanyak 1.008 orang setiap harinya.

Diprediksi total angka pengguna yang akan bepergian menuju bandara sepanjang angkutan Nataru adalah 90 ribu orang atau naik sebesar 26% dari tahun sebelumnya atau sejumlah 70 ribu orang.

Untuk Commuter Line Merak juga diprediksi akan naik 16% dari total volume pengguna sepanjang masa Nataru tahun lalu yaitu sebanyak 177 ribu orang.

Tahun ini diprediksi total volume penggunanya sebanyak sekitar 202 ribu orang, dengan jumlah perjalanan sebanyak 14 perjalanan tiap harinya yang mana waktu operasionalnya dari pukul 05.05 WIB sampai 23.00 WIB.

(dov/wdh)

No more pages