Logo Bloomberg Technoz

Pada lantai dasar atau at grade track menjadi jalur 1 hingga jalur 8 yang diperuntukan bagi perjalanan Commuter Line Cikarang, Commuter Line Bandara Soekarno Hatta, dan KA Jarak Jauh. Sedangkan untuk Commuter Line Bogor tidak mengalami perubahan dan tetap menggunakan peron yang sama. 

Menurut Asdo, KAI Commuter juga melengkapi fasilitas layanan pengguna di area akses keluar masuk sisi timur bangunan baru. “Gate elektronik, loket dan C-Vim untuk pembelian tiket juga kita siapkan di area gedung baru,” kata dia.

Ini perubahan jalur dan peron kereta api di Stasiun Manggarai mulai esok;

- Pengguna Commuter Line Cikarang untuk tujuan Tanah Abang/Kampung Bandan yang semula dilayani pada peron antara jalur 6 dan 7 akan dialihkan menjadi pada peron diantara jalur 1 dan 2;

- Pengguna Commuter Line Cikarang untuk tujuan Bekasi/Cikarang yang semula dilayani pada peron jalur 8 akan dialihkan menjadi pada peron antara  jalur 3 dan 4;

- Pengguna Commuter Line Feeder untuk tujuan Tanah Abang/Kampung Bandan yang semula dilayani pada peron jalur 6 dan 7, akan dialihkan menjadi pada peron antara jalur 1 dan 4;

- Pengguna Commuter Line Bandara Soetta yang semula dilayani pada jalur 9 akan dialihkan menjadi jalur 7 dan 8.

(frg)

No more pages