Logo Bloomberg Technoz

Bursa Asia Hijau, IHSG Menguat 0,96% dan Peringkat 2 Terbaik

Muhammad Julian Fadli
19 December 2023 18:05

Papan pergerakan harga saham (IHSG) di Bursa Efek Indonesia. (Dimas Ardian/Bloomberg)
Papan pergerakan harga saham (IHSG) di Bursa Efek Indonesia. (Dimas Ardian/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dan Bursa Saham Asia kompak menghijau pada perdagangan sore hari ini. Investor tampak mengabaikan pesan dari Bank Sentral AS jadi katalisnya.

Pada Selasa (19/12/2023), IHSG menutup hari di posisi 7.187,84 dengan keberhasilan menguat 0,96% dibandingkan hari sebelumnya.

Sektoral saham infrastruktur, transportasi, dan kesehatan jadi yang tertinggi penguatannya hari ini, melesat naik 1,64%, 1.63%, dan 1,61% secara masing-masing. Disusul oleh barang baku yang terbang 1,49% dan energi menguat 1,05%.

Penutupan IHSG Sesi II pada 19 Desember (Bloomberg)

Sementara hanya satu sektor yang melemah. Properti turun 0,21%.

Saham-saham yang menguat dan menjadi top gainers di antaranya PT Kimia Farma Tbk (KAEF) yang melesat 24,6%, PT Itama Ranoraya Tbk (IRRA) melonjak 17,7%, dan PT Garda Tujuh Buana Tbk (GTBO) melejit 24,6%.