Pendaftar ke Kampus Harvard Turun 17%
News
16 December 2023 17:00
Janet Lorin-Bloomberg News
Bloomberg, Pendaftaran lulusan sekolah menengah atas ke Harvard College pada tahun ini mengalami penurunan hingga 17%, angka tersebut paling rendah selama empat tahun terakhir. Turunnya angka pendaftaran terjadi usai adanya insiden antisemitisme di kampus tersebut.
Diketahui insiden antisemitisme terjadi setelah setelah serangan Hamas terhadap Israel pada 7 Oktober. Sementara itu Rektor Universitas Harvard Claudine Gay memberikan kesaksian yang dikecam secara luas tentang antisemitisme dan kebebasan berbicara pada sidang kongres pada 5 Desember.
Harvard menerima 7,921 lamaran tahun ini untuk penerimaan awal yang tidak mengikat padahal tahun lalu ada 9,553 pendaftar.
Sebaliknya, setidaknya dua pihak Harvard di Ivy League melaporkan adanya kenaikan persaingan. Saingannya, Universitas Yale dengan 7.856 pendaftar yang masuk pada awal tahun ini. Terjadi peningkatan sebesar 1,4% dan merupakan jumlah pendaftar awal tertinggi kedua dalam sejarahnya. Pendaftaran di University of Pennsylvania meningkat menjadi lebih dari 8.500 dari dan angka itu lebih dari 8.000 tahun lalu, menurut E. Whitney Soule, yang merupakan Wakil Rektor dan Dekan Admisi.