Logo Bloomberg Technoz

Deal TikTok-Tokopedia

Tokopedia Keluarkan Saham Baru Setara Rp345 Ribu/Saham

Redaksi
15 December 2023 21:10

Ilustrasi Tokopedia. (Dimas Ardian/Bloomberg)
Ilustrasi Tokopedia. (Dimas Ardian/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) mengungkapkan detail terbaru transaksi kerja sama operasi PT Tokopedia dengan TikTok. Bahwa TikTok menebus saham baru Tokopedia setara Rp345.246,9/saham.

Menurut Koesoemohadiani, Corporate Secretary GOTO, perubahan kepemilikan 75,01% saham Tokopedia ke TikTok, membawa dampak dikeluarkannya 38.198.745 saham baru pada unit e-commerce ini. 

Atas saham baru ini TikTok harus menebus dengan harga sekitar Rp13,18 triliun. Dengan demikian nilai saham baru Tokopedia ini setara Rp345.246,9.

“Tokopedia telah setuju untuk menerbitkan saham baru dan TikTok atau anak perusahaannya yang ditunjuknya setuju untuk mengambil bagian atas sejumlah 38.198.745 saham baru Tokopedia, atau mewakili 75,01% dari seluruh modal ditempatkan dan disetor penuh Tokopedia secara terdilusi penuh setelah dikeluarkannya saham baru tersebut,” tulis dia.

Selain itu, terdapat perjanjian kontrak bisnis dan hak eksklusif untuk memiliki dan mengoperasikan TikTok Shop oleh Tokopedia dengan nilai transaksi setara Rp5,33 triliun. Hal ini juga harus memenuhi prasyarat selaras aturan yang berlaku di Indonesia. Kontrak ini termasuk dalam perjanjian pembelian aset.